Kabarnya, brand AYANEO baru aja bocorin rencana mereka untuk handheld terbaru, AYANEO NEXT II. Bocoran ini muncul di penghujung November 2025 dan langsung bikin penasaran.
Dari informasi awal, AYANEO NEXT II ini bakal bawa peningkatan signifikan, terutama di ukuran layar yang dikabarkan lebih gede dari seri sebelumnya. Jadi, gimana spesifikasinya? Yuk kita bahas.
Spesifikasi AYANEO NEXT II

Informasi ini didapetin dari tweet resmi AYANEO sendiri. Yang paling menarik, AYANEO NEXT II bakal punya layar lebih besar dari pendahulunya yang cuma 7 inci.
Ini jadi kabar baik buat yang suka gaming di layar lebih luas. Berikut rangkuman spesifikasi yang udah dibocorin.
- Chipset: Ryzen AI MAX+ 395 dengan GPU Radeon 8060S (arsitektur RDNA 3.5, 40 CU). Komponen ini yang bakal jadi jantung tenaga handheld ini.
- Layar: Ukurannya 9 inci dengan panel OLED. Yang mantap, refresh ratenya sampe 165Hz, jadi bakal smooth banget buat game cepat.
- Memori & Penyimpanan: Spesifikasinya belum dikonfirmasi detail. Tapi melihat pola seri sebelumnya, kemungkinan besar mulai dari RAM 16GB dengan penyimpanan SSD yang bisa diganti (Mini SSD).
- Baterai: Fitur menariknya, baterainya bakal tipe removable alias bisa dilepas. Kapasitas pastinya masih ditutupin.
- Sistem Operasi: Tetap pakai Windows 11, jadi kompatibel dengan library game PC kamu.
- Bobot: Diprediksi bakal sekitar 700 gram lebih, wajar mengingat layar dan spesifikasinya yang lebih besar.
- Pendinginan: Diklaim bakal pake sistem dual-fan air-cooling biar performa tinggi tetap terjaga dan nggak overheat.
Layar Lebih Besar Dari Seri Sebelumnya
Peningkatan layar jadi poin utama AYANEO NEXT II. Dengan layar OLED 9 inci, pengalaman visual game pasti lebih dalam dan warna lebih tajam.
Kombinasi dengan refresh rate 165Hz bikin gerakan dalam game terasa sangat responsif. Buat game kompetitif atau sekadar menikmati grafis single-player, ini spesifikasi yang cukup tinggi untuk handheld.
Dari sisi performa, chipset Ryzen AI generasi baru dengan GPU Radeon 8060S menjanjikan kemampuan yang gahar.
Arsitektur RDNA 3.5 dan 40 Compute Units (CU) seharusnya bisa nanganin game AAA terbaru dengan pengaturan grafis yang lumayan tinggi.
Sistem pendingin baru yang dual-fan juga penting buat menjaga performa konsisten dalam sesi main yang lama.
Perkiraan Harga AYANEO NEXT II
Sayangnya, AYANEO belum bocorin harga resmi untuk AYANEO NEXT II. Tapi, kalau liat dari spesifikasi mentereng yang ditawarin, terutama chipset terbaru dan layar OLED besar, harganya pasti nggak murah.
Perkiraan kasar, handheld ini bisa dibanderol mulai dari 20 juta Rupiah ke atas. Tentu ini masih spekulasi, dan harga pastinya nunggu pengumuman resmi dari AYANEO.
Nah, itu dia bocoran awal soal AYANEO NEXT II. Secara spesifikasi, handheld ini emang menjanjikan lompatan yang cukup besar, terutama di bagian layar dan chipset.


